Page Nav

HIDE

Breaking News:

latest

Ads Place

Tamara Bleszynski Alami Penggelapan Aset oleh Pengelola Hotel Miliknya

Tamara Bleszynski Alami Penggelapan Aset oleh Pengelola Hotel Miliknya Selebintang.com -  Tamara Bleszynski melaporkan tiga orang pengelola...

Tamara Bleszynski Alami Penggelapan Aset oleh Pengelola Hotel Miliknya


Selebintang.com - Tamara Bleszynski melaporkan tiga orang pengelola hotel di kawasan Puncak Bogor, Jawa Barat atas dugaan penggelapan ke Polda Jawa Barat. Hotel tersebut adalah peninggalan mendiang ayah Tamara. 


Ia berharap mendapatkan keadilan dari kejadian kasus yang menimpanya dan berdoa agar masalah ini tidak memengaruhi ke anak-anaknya. 


Mengutip dari artikel detikHOT pada Kamis (23/06/2022), selama 19 tahun, Tamara merasa tak menerima keuntungan. Padahal dia adalah pemegang saham sebesar 20% di hotel itu.


Tamara pun menjelaskan saat jumpa pers di kawasan Kemang pada Rabu (22/06/2022), jika ia mengira semuanya berjalan dengan baik. Namun, rupanya  hotel itu ingin dijadikan surat utang.


"Saya pikir semua akan berjalan semestinya, tapi ternyata tidak. Kebetulan saya di Bali mengurusi anak saya, saya sama sekali nggak tahu ini, dan kami tidak mendapatkan hasil itu. Itu pun saya masih sabar tapi setelah berutang lagi saya khawatir kalau ada apa-apa sama saya gimana dengan anak saya. Masa anak saya harus utang terus. Akhirnya saya harus ambil sikap," ungkapnya.


Djohansyah selaku pengacara Tamara mengatakan akan ada naik status terhadap para tersangka.


Ketika ditanya mengapa sampai bisa hotel itu menjadi jaminan surat utang, Djohansyah mengaku kurang paham apa maksud pengelola hotel itu. Tamara pun juga merasa kaget karena tiba-tiba diminta tanda tangan persetujuan surat utang, padahal selama 19 tahun Tamara merasa tak dilibatkan.


"Itu yang nggak kami pahamin karena tiba-tiba seperti itu datang harus menandatangani surat utang. Akhirnya mereka mengerti pemegang saham harus dilibatkan setelah mereka butuh utang. Kami nggak tahu kenapa dijaminkan seperti itu. Akhirnya Tamara minta pada hukum negara karena udah nggak tahu lagi harus gimana. Kami berkomunikasi kepada pengurus perusahaan tapi tidak ada itikad baik, bahkan cenderung keras jadi nggak tahu lagi bicara sama siapa, dan langkah yang paling tepat adalah pada negara lewat hukum," terang penjelasan Djohansyah.



( Gambar : Kompas / Penulis : Redaksi Selebintang )


Tags : tamara bleszynski instagram, zbigniew bleszynski, siapa tamara bleszynski



Latest Articles