CL Ungkap Dirinya Tahu 2NE1 Bubar Dari Media Selebintang.com - CL mengatakan dirinya mengetahui 2NE1 bubar dari pemberitaan media, hal ini...
Seseorang yang
mewawancarai CL mengatakan bahwa rekannya mewawancarai Minzy. Minzy mengetahui
pembubaran 2NE1 dari media.
Mendengar hal
tersebut dan pewawancara juga menanyakan hal yang sama, CL pun mengakui jika
dirinya juga mengetahui pembubaran grup dari media.
“Aku sedang
makan malam Thanksgiving, dan teleponku meledak. Tapi ya, situasi itu… Itu
sangat memilukan bagiku. Tapi seperti yang ku katakan, sekarang aku memiliki
banyak kebebasan dan kendali atas setidaknya apa yang ku pilih untuk dilakukan,
jadi ini adalah bab yang sangat menarik bagiku," ungkap CL.
2NE1 resmi
bubar pada November 2016. Namun, keempat member 2NE1 yakni CL, Park Bom,
Sandara Park, dan Minzy mengungkapkan keinginan mereka untuk kembali bersama
dan merilis lagu. (Gambar: Instagram/@chaelincl)
Tags: CL, 2NE1, 2NE1 bubar, Minzy, lagu 2NE1