Selebintang.com - Nama Nicholas Saputra tiba-tiba menjadi perbincangan di media sosial, setelah seorang warganet menceritakan kisahnya saa...
“Alhamdulillah. Terimakasih kepada pemerintah RI, saya sudah
terima vaksin yang pertama hari ini. Seneng banget akhirnya bisa mendapat
vaksin covid. Apalagi acara pemberian vaksin juga disaksikan oleh bapak
Presiden Jokowi. Sejak kemarin sebelum vaksin kami sudah diswab antigen dulu. Dengan
protokoler yang ketat acara Alhamdulillah berjalan lancar.
Tapi tadi sempat drama juga sih, pada saat antrian dari meja
1 (pendataan) ke meja 2 (ukur tensi & tanya jawab seputar kesehatan). Awalnya
sih lancar saja waktu antri dari meja 1, semua berjalan tertib. Tapi waktu dari
meja 1 ke meja 2, antrian mulai dikacaukan oleh para seleb yang datang
belakangan tapi langsung disilahkan petugas duduk di meja 2. Yaa.. kalo cuma 1
orang aja sih masih ngertiin lah yaa, ini sampai 2 kali disela.. bahkan nyaris
3.
Padahal di belakang saya juga sudah ada beberapa orang yang
antri. Bahkan seorang pemuda yang antri di barisan saya, menghampiri saya dan
bilang. Bu, ini barisan antrian kita kok gak maju-maju ya.. mungkin dia
berharap saya tidak membiarkan diri disela terus gilirannya.
Yang saya salut seorang @nicholassaputra saja, ikut dalam
barisan antrian dari pagi dan berada dibarisan antrian di samping saya. Setiap
ada yang menyilahkan dia untuk jalan pintas, dia tetap memilh antri. Bahkan dia
pun sempat menegur petugas/panitia yang menahan saya untuk maju ke meja 2
dengan mengatakan: “Ibu, ini sudah 2 kali disela lho..”
Asli… kata2na bikin saya semangat, dan saat yang ketiga
kalinya mau ditahan lagi, saya pun langsung maju ke meja 2. Tapi karena nahan
emosi dari tadi, jadilah pas ditensi tekanan darah saya melonjak naik jadi
178/90.
Dokter menanyakan apakah saya punya tekanan darah tinggi? Saya
bilang tida ada, hanya.. ya mungkin karena nahan emosi aja kali hehe.. saya pun
diminta mengatur napas dengan tenang.. syukurlah beberapa saat kemudian sudah
turun jauh 130/90, masih agak tinggi kata dokternya, tapi diizinkan terima
vaksin. Alhamdulillah.”
@Teh__L mengatakan bahwa ia tidak bermaksud mencemarkan nama
baik siapapun dan tulisan yang diunggah tidak ada yang ia sensor agar warganet
mendapat cerita yang utuh tentang Nicholas Saputra.
(Gambar: Instagram/@renfelany)